Senin, 25 Maret 2013

Sebuah IDE ?



IDE merupakan sesuatu yang sangat penting dalam proses kehidupan manusia. IDE yang cemerlang selalu dibutuhkan saat kita sedang mencari solusi dalam memecahkan masalah. Apapun jenis kegiatan, pekerjaan, usaha manusia untuk kelangsungan hidupnya tidak pernah terlepas dengan istilah IDE.
Seperti saat ini , saya selaku mahasiswi semester 6 salah satu perguruan tinggi di depok sedang membuat salah satu Penulisan Ilmiah untuk mendapatkan sebuah gelar d3 atau (diploma tiga) yang sangat membutuhkan ide untuk memnentukan sebuah judul yang akan dibuat. Ide muncul dari mana saja dan kapan saja. Sebuah ide muncul tidak ada waktu yang khusus. Ketika orang sedang berjalan atau menonton tv atau sedang melakukan aktifitas apa saja yang lainnya bias saja ide itu muncul .
Ide juga tidak bias ditargetkan kapan akan munculnya. Tidak ada trik khusus untuk mendapatkan ide, tapi sebaiknya diskusikan kepada teman ada untuk mendapatkan macam-macam ide.
Saat seseorang dipecat dari pekerjaannya maka dia akan kehilangan penghasilan finansial (nafkah), sehingga dia akan akan dipaksa untuk berfikir secara maksimal untuk menemukan IDE baru agar ia mendapatkan pekerjaan pengganti -untuk mencukupi kebutuhan hidup- atau menemukan usaha baru yang dapat menghasilkan uang.
Memang saat kehilangan pekerjaan akan membuat diri Anda tertekan, sangat cemas, kalut dan bingung. Keadaan ini membuat Anda tidak tahu jalan keluarnya. Kondisi ini memaksa Anda agar segera mulai membuat perubahan yang positif yaitu menemukan IDE cemerlang. Tentu saja dengan menjaga dan memotivasi diri sendiri untuk dapat mengatasi masalah finansial Anda.
Sudah banyak kasus orang yang mencapai sukses setelah ia dipecat dari pekerjaannya. Beberapa orang justru menjadi pengusaha sukses manakala mereka kehilangan pekerjaan. Mengapa demikian? Karena saat mereka jatuh mereka tidak lemah dan larut, tetapi sebaliknya mereka telah mempunyai IDE baru, semangat baru dan kerja keras yang tak lekang oleh waktu maupun keadaan .
IDE selalu diperlukan untuk meningkatkan kemajuan perusahaan. Tanpa IDE baru maka perusahaan tersebut akan bangkrut karena tertinggal jauh dari saingannya. Oleh karena itu dalam sebuah perusahaan selain di butuhkan kerjasama Team yang hebat, pasti juga selalu berusaha mencari orang-orang berbakat dan penuh IDE kreatif
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar